BLOG TERBARU: buyungf.wordpress.com

Sabtu, 23 Mei 2015

SINTAKSIS - Analisis Kategori, Fungsi dan Peran dalam Kalimat Bahasa Indonesia

Analisis Kalimat

Bentuk
Ibu
saya
tidak
membeli
baju
baru
untuk
kami
minggu
lalu
Kate-gori
Kata
n
pron
adv
v
n
a
prep
pron
n
v
Frasa
FN
FV
FN
F Prep
FN
Fungsi
Subjek
Predikat
Objek
Pelengkap
Keterangan
Peran
PELAKU
PERBUATAN
SASARAN
PERUNTUNG
WAKTU

Peran Semantis SUBJEK
  • Pelaku : Saya membeli durian 
  • Alat : Angkot itu mengangkut penumpang 
  • Sebab : Gempa Bumi menghancurkan Tibet 
  • Penderita : Saya ditendang oleh adik 
  • Hasil : Jembatan Suramadu dibangun oleh Pemerintah 
  • Tempat : Taman UIN ditanamai pohon mangga 
  • Penerima : Mimi dibelikan sepeda motor 
  • Dikenalkan : Pak Donna Dosen BSI 
  • Terjumlah : Anaknya empat
Peran Semantis PREDIKAT
  • Perbuatan : Saya membeli ... 
  • Keadaan : Doni Jatuh
  • Keberadaan : 
  • Pengenal : Amin Pegawai 
  • Jumlah : Anaknya empat 
  • Pemerolehan : Dina mendapat permen
Peran Semantis OBJEK
  • Sasaran : Mencuci pakaian 
  •  Penerima : Dodi membuatkan neneknya kopi 
  • Tempat : Saya mengunjungi Pura Pesakih 
  • Alat : Dita menembakkan pistolnya 
  • Hasil : Saya menulis sebuah puisi
Peran Semantis PELENGKAP
  • Penderita :
  • Alat : Bersenjatakan bambu runcing
Peran Semantis KETERANGAN
  • Tempat : Belajar di kamar 
  • Waktu : Diambil kemarin 
  • Cara : Belajar dengan tekun 
  • Penerima : Berkirim surat kepada ibu 
  • Peserta : Berjalan-jalan dengan teman 
  • Alat : Mengangkut beras dengan motor 
  • Sebab : Tidak masuk karena sakit 
  • Frekuensi : memeringatkan temannya beberapa kali 
  • Perbandingan : Pandai seperti kakaknya Pengecualian : Dilarang masuk kecuali petugas

Tidak ada komentar:

Posting Komentar